Tata Cara Pengurusan Surat Lahir Desa

Gambar diatas adalah sebagai contoh

Desa Sugihwaras - Surat lahir desa adalah salah satu kelengkapan Administrasi untuk pengurusan Akta Kelahiran, tata cara mengurus akta kelahiran. Surat Kelahiran dari desa dikeluarkan olah Desa Sugihwaras sebagai tanda bahwa yang bersangkutan telah lahir di Desa Sugihwaras.

Apa saja persyaratan yang harus di lengkapi dan bagaimana tata cara pengurusannya, Yuk kita simak dengan seksama berikut ini :

Persyaratan Administrasi
1. Surat pengantar dari RT setempat
2. Surat lahir bidan / dokter
3. Foto Copy KK
4. Foto Copy buku Nikah Orang Tua
5. Foto Copy KTP Orang Tua
6. Gratis

Tata Cara :
1. Datang ke kantor kelurahan / Balai Desa Sugihwaras
2. Lengkapi semua persyaratan Administrasi diatas.
3. Tunggu dan akan segera di buatkan.
4. Minta tanda tangan kepala desa.
5. Selesai

Cukup mudah bukan? Bahkan tidak ada 30 menit sudah jadi. Kami perangkat desa Sugihwaras selalu memberikan pelayanan yang maksimal terhadap seluruh warga.